PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN JASA TAKSI BERBASIS ONLINE (GRABCAR)

  • Sulistyo Hendrawan Bimo Sekolah TInggi Pariwisata Mataram
  • Lalu Masyhudi Sekolah TInggi Pariwisata Mataram
Keywords: Kualitas Pelayanan, Kepuasan Pelanggan, Grabcar, Transportasi Online, Lombok, MotoGP 2022.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan jasa taksi online Grabcar di Lombok, dengan fokus khusus pada daerah Mandalika yang mengalami peningkatan kebutuhan transportasi akibat acara MotoGP 2022. Dengan menggunakan metode kuantitatif deskriptif, data dikumpulkan melalui survei yang melibatkan pengguna Grabcar di Lombok. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kualitas pelayanan yang diberikan oleh pengemudi Grabcar dengan kepuasan pelanggan. Faktor-faktor seperti keandalan, responsivitas, jaminan, dan empati memiliki kontribusi yang signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Penelitian ini menyimpulkan bahwa peningkatan kualitas pelayanan dapat meningkatkan kepuasan dan loyalitas pelanggan, yang pada gilirannya dapat mendukung pertumbuhan industri transportasi online di Indonesia. Temuan ini memberikan kontribusi penting bagi sektor pariwisata dan transportasi, serta memberikan rekomendasi bagi perusahaan penyedia jasa transportasi online untuk terus meningkatkan kualitas layanan mereka.se human resource competency in the tourism sector.

References

[1] S Alfatah, R. (2022). PENGARUH KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN. Yogyakarta: Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
[2] Alwi, Y. (2021). Pengaruh Kualitas Layanan dan Kepuasan Pelanggan terhadap Loyalitas Pelanggan. jakarta: Universitas Negeri Jakarta.
[3] C, A. (1999). The “Coping” Capacity Management Strategy in Services and the Influence on Quality Performance. UK: International Journal of Service Industry Management.
[4] Creswell, J. W. (2010). Research design pendekatan kualitatif, kuantitatif, dan mixed. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
[5] Hermawan, H. (2018). Pengantar Manajemen. Pekalongan: Nasya Expanding Management.
[6] Kasmir. (2017). Customer services excellent. Jakarta: RajaGrafindo Persada.
[7] Rusydi, M. (2017). Customer excellence. Yogyakarta: Gosyen Publishing.
[8] Soromi, K. (2019). Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Transportasi. Manado: Universitas Sam Ratulangi Manando.
[9] Suryo, S. (1998). Analisis Kualitas Pelayanan dan Kepuasan . Malang: Univeritas Gajah Mada.
[10] Tjiptono, F. (2017). Sevice, Quality and Satisfaction. ANDI: Yogyakarta
Published
2025-11-05
How to Cite
Bimo, S., & Masyhudi, L. (2025). PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN JASA TAKSI BERBASIS ONLINE (GRABCAR). Journal Of Responsible Tourism, 5(2), 793-802. https://doi.org/10.47492/jrt.v5i2.3934
Section
Articles