STRATEGI PENERAPAN METODE PELATIHAN PARTISIPATIF DALAM PENGEMBANGAN DESA WISATA DI DESA SESAOT KECAMATAN NARMADA
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan di Desa Wisata Sesaot Kecamatan Narmada Kabupaten Lombok Barat. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana Metode Pelatihan Partisipatif Dalam Pengembangan Desa Wisata di Desa Sesaot Kecamatan Narmada Penelitian ini bersifat kualitatif dengan metode deskriptif, yaitu penelitian yang bermaksud membuat pencandaran (deskripsi) mengenai situasi- situasi atau kejadian. Penelitian ini mencandra mengenai situasi atau kejadian, sifat populasi atau daerah tertentu dengan mencari informasi factual, justifikasi keadaan, membuat evaluasi sehingga memperoleh gambaran yang jelas. Pemberdayaan masyarakat desa adalah upaya mengembangkan kemandirian, kesejahteraan masyarakat dengan meningkatkan pengetahuan, sikap, keterampilan, perilaku,kemampuan, kesadaran serta memanfaatkan sumber daya melalui penetapan kebijakan, program.kegiatan dan pendampingan yang sesuai dengan esensi masalah yang ada di desa wisata. Metode partisipatif lebih memperhatikan segi kemanusiaan peserta pelatihan dengan menghargai potensi dan kemampuan yang dimiliki serta dengan menekankan upaya fasilitas oleh fasilitator terhadapkegiatan pelatihan dalam memanfaatkan lingkungan potensi dan menamplkan kemampuan untuk melakukan kegiatan berfikir dan berbuat secara bersama dalam memnacapai tujuan pelatihan yang dinginkan atau ditargetkan. Metode partisipatif ini menitikberatkan pada penggunaan sumber-sumber yang tersedia dimasyarakat, baik sumber daya manusia maupun sumber daya alam, sehingga terwujud kegiatan pelatihan dengan kepekaan yang tinggi terhadap pemberdayaan dan pelestarian lingkungan
References
[2] Ivana Khaerini. 2020. Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pengembangan Sektor Pariwisata di Kampung Pelangi Kota Semarang
[3] Ivana Khaerini. 2020. Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pengembangan Sektor Pariwisata di Kampung Pelangi Kota Semarang
[4] M. Anwas, Oos.2014. Pemberdayaan Masyarakat Di Era Globalisasi. Bandung: Alfabeta
[5] Ni’kmah, Alfiatun.2019. Pemberdayaan Melalui Desa Wisata(Studi Pada Kelompok Mina Sejahtera di Desa Talun Kecamatan Kayen Kabupaten Pati) Fakultas Dakwah Dan KomunikasUniversitas Islam Negeri Walisongo Semarang2019.
[6] Ramli, Ahmad.2020. Strategi Penerapan Konsep Sustainable Tourism di Desa Wisata Sesaot Kecamatan Narmada Lombok Barat, Article Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram.
[7] Sundari, Siti Prasthiwi.2015. Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Desa Wisata di Kelurahan Karang Tengah, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, skripsi (tidak dipublikasikan) Jurusan Pengembangan Masyarakat Islam Fakultas Dakwah Dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta