PENGEMBANGAN INDUSTRI KERAJINAN GERABAH DI DESA WISATA BANYUMULEK

  • Sishka Rahmania Sekolah TInggi Pariwisata Mataram
  • Siluh Putu Damayanti Sekolah TInggi Pariwisata Mataram
  • Murianto Murianto Sekolah TInggi Pariwisata Mataram
Keywords: Pengembangan, Kerajinan Gerabah, Desa Wisata Banyumulek.

Abstract

Industri kerajinan gerabah merupakan mata pencaharian utama masyarakat di Desa Wisata Banyumulek. Industri ini menjadi motor pertumbuhan ekonomi sekaligus sarana pelestarian budaya peninggalan nenek moyang suku Sasak. Untuk itu industri kerajinan gerabah perlu dikembangkan dengan baik agar dapat memberikan sumbangan bagi perekonomian nasional pada umumnya dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Desa Wisata Banyumulek pada khususnya. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi pengembangan industri kerajinan gerabah dan peran Pentahelix dalam pengembangan industri kerajinan gerabah di Desa Wisata Banyumulek. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) kondisi pengembangan industri kerajinan gerabah di Desa Wisata Banyumulek sangat jauh menurun dibandingkan dengan yang dulu sehingga belum bisa meningkatkan kualitas hidup masyarakat Banyumulek dan 2) kelima aktor Pentahelix yaitu akademisi, pebisnis, komunitas, pemerintah, dan media belum bisa bekerja sama dengan baik untuk memajukan industri kerajinan gerabah di Desa Wisata Banyumulek.

References

[1] Abdullah, A., Sriwi, A., & Murianto, M. 2022. Pelatihan Penyusunan Paket Wisata Desa Wisata Banyumulek, Kec. Kediri, Kab. Lombok BaraT. Journal Of Responsible Tourism, 2(1), 179-190.
[2] Ahyani, H. 2019. Peranan Pemerintah dalam Pengembangan Industri Kecil Gerabah Didesa Banyumulek Kecamatan Kediri Kabupaten Lombok Barat. Journal Ilmiah Rinjani Universitas Gunung Rinjani, 7(2).
[3] Hadi, U. 2022. Upaya Pemberdayaan Masyarakat Melalui Kerajinan Gerabah di Desa Banyumulek Kecamatan Kediri Kabupaten Lombok Barat (Doctoral dissertation, UIN Mataram).
[4] Hasil Wawancara Awal Bersama Bapak Zein. 2023.
[5] Juwita,D., Chotijah, S., Sahidu, A. 2018. Strategi Komunikasi Dinas Pariwisata Provinsi Nusa Tenggara Barat dalam Meningkatkan Kunjungan Wisatawan Lombok Sumbawa tahun 2016 – 2017. Journal of Media and Communication Science, 1(2), 1- 23.
[6] Profil Desa Banyumulek, 2019.
[7] Sari, I. G. A. M. P. 2020. Pengembangan Desa Wisata dalam Perspektif Community Based Tourism (CBT). Aplikasi Administrasi: Media Analisa Masalah Administrasi, 26-32.
Published
2024-08-09
How to Cite
Rahmania, S., Damayanti, S., & Murianto, M. (2024). PENGEMBANGAN INDUSTRI KERAJINAN GERABAH DI DESA WISATA BANYUMULEK. Journal Of Responsible Tourism, 4(1), 25-34. https://doi.org/10.47492/jrt.v4i1.3457
Section
Articles